ASUS Siap Rilis Ponsel Compact Zenfone 10 Pada 29 September 2023, Ini Spesifikasinya

Bisnis39 Dilihat

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA – ASUS resmi memperkenalkan ponsel seri Zenfone terbaru yakni Zenfone 10 di Indonesia.

Sementara, acara peluncuran ponsel dengan desain compact ini akan diluncurkan secara virtual pada 29 September 2023 pukul 19.00 WIB.

Ponsel penerus dari Zenfone 9 ini memiliki bodi ponsel yang compact alias punya desain yang ramping.

Layar

Layar ASUS Zenfone 10 berukuran 5,9 inci dengan panel AMOLED, serta dilapisi Gorilla Glass Victus, refresh rate 144 Hz, dan kecerahan  mencapai 1.100 nits. Bobotnya juga terbilang ringan, hanya 172 gram. 

Product Sales Manager Asus Mobile Indonesia Galih Wardana mengatakan, alasan ASUS menghadirkan Zenfone 10 dengan tetap mengusung desain ponsel yang compact karena pihaknya melihat adanya potensi besar di segmen ponsel compact desain.

“Di 2023, kami memfokuskan lebih memperluas di kategori compact smartphone,” sebut Product Sales Manager Asus Mobile Indonesia Galih Wardana dalam Media Sneak Peek ASUS Zenfone 10 di Neighbourhood, Jakarta, Selasa (19/9/2023). 

Lebih lanjut dikatakan, ponsel ASUS Zenfone 10 mengusung tagline Mighty on Hands yang artinya semua bisa dilakukan dengan satu genggaman.

“Ponsel ini cukup enteng dengan bobot 172 gram untuk ukuran compact smartphone dan mudah untuk digenggam dengan satu tangan,” ujar Galih.

Ringshape kamera ponsel ASUS Zenfone 10

Masih dari sisi desain, pada bodi belakang ASUS Zenfone 10, terdapat dua ringshape sebagai tempat kamera ponsel yang merupakan signature dari Zenfone 10.

“Dua ringshape ini merupakan signature nya ASUS Zenfone. Ring lensa besar, cuma ASUS yang punya. Kita mau memiliki identity double ring,” tegas Galih. 

Tampilan kamera belakang ASUS Zenfone 10 yang dikemas dalam dua ringshape.

Dari sisi kamera, ASUS Zenfone 10 hadir dengan kamera utama Sony IMX766 50 M, didukung 6-Axis hybrid gimbal stabilizer 2.0 yang membuat pengambilan gambar lebih stabil dan konsisten.

Baca Juga  Pilpres 2024, Massa Pemilih PKB Mulai Bergeser Mendukung Capres Prabowo Subianto

Ada pula kamera ultra-wide dengan resolusi 13 megapiksel, sementara kamera depan 32 megapiksel dilengkapi teknologi RGBW.



Quoted From Many Source

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *