TEMPO.CO, Bogor – Pasangan suami istri alias Pasutri di Desa Curug, Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor ditemukan tewas. Warga yang mendobrak kediaman pasutri itu menemukan tubuh istri penuh luka sementara si suami dalam kondisi gantung diri.
Polisi sedang menyelidiki kasus pasutri tewas ini. “Pada MH, korban jenis kelamin perempuan ditemukan tergeletak dengan luka memar di bagian mata kiri dan kuku jempol copot,” kata Kapolsek Jasinga Ajun Komisaris Dedi Hermawan, Ahad, 6 Agustus 2023.
“Korban MI laki-laki, ditemukan dalam kondisi gantung diri,” ucap Dedi.
Dedi menceritakan sebelum kedua korban ditemukan tewas, saksi yang merupakan Asisten Rumah Tangga (ART) mendatangi rumah pasutri itu dan memanggil korban MI. Namun, karena tidak ada sahutan dari dalam, ART itu mendatangi kakak MI dan memberitahukan situasinya.
Kakak dari MI dan ART itu mendatangi kembali rumah pasutri itu dan mendobrak pintu. “Setelah berhasil masuk ke dalam, ART dan kaka korban MI menemukan pasutri itu sudah dalam keadaan meninggal dunia.
Dedi menjelaskan polisi tidak menemukan kerusakan atau barang yang hilang dari rumah tersebut usai memeriksa tempat kejadian perkara. Kondisi pintu pun terkunci dari dalam.
Informasi awal dari beberapa keterangan yang diperoleh, Dedi menyebut, beberapa hari sebelumnya kedua korban itu sempat saling ribut akibat permasalahan keluarga.
“Saat ini proses penyelidikan terkait meninggalnya kedua korban pun masih kita terus lakukan,” kata Dedi Hermawan.
Iklan
Catatan redaksi:
Jangan remehkan depresi. Untuk bantuan krisis kejiwaan atau tindak pencegahan bunuh diri:
Dinas Kesehatan Jakarta menyediakan psikolog GRATIS bagi warga yang ingin melakukan konsultasi kesehatan jiwa. Terdapat 23 lokasi konsultasi gratis di 23 Puskesmas Jakarta dengan BPJS.
Bisa konsultasi online melalui laman https://sahabatjiwa-dinkes.jakarta.go.id dan bisa dijadwalkan konsultasi lanjutan dengan psikolog di Puskesmas apabila diperlukan.
Selain Dinkes DKI, Anda juga dapat menghubungi lembaga berikut untuk berkonsultasi:
Yayasan Pulih: (021) 78842580.
Hotline Kesehatan Jiwa Kementerian Kesehatan: (021) 500454
LSM Jangan Bunuh Diri: (021) 9696 9293
Pilihan Editor: Tuntutan Keluarga Korban ke Pembunuh Mahasiswa UI, Kata Eks TGUPP Anies soal JIS dan TIM jadi Top Metro
Quoted From Many Source